Bikin Hattrick Tercepat di Liga Champions, Klopp: Mo Salah Spesial!
Mohamed Salah, Foto: dok situs resmi Liverpool

Bikin Hattrick Tercepat di Liga Champions, Klopp: Mo Salah Spesial!

A Hendra - October 13, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengapresiasi performa top Mohamed Salah di laga kontra Rangers. Si Raja Mesir lagi on fire dengan membukukan rekor hattrick tercepat di Liga Champions.

Liverpool berhasil bangkit dari keterpurukan usai dilibas Arsenal di Liga Inggris dengan membantai Rangers di fase grup Liga Champions. Tak main-main, The Reds menang dengan skor besar 7-1 kala melawat ke Ibrox Stadium, Kamis (13/10) dinihari WIB.

Mohamed Salah menjadi bintang di laga itu dengan torehan hattrick-nya ke gawang Rangers. Sementara empat gol lainnya dibuat oleh Roberto Firmino (dua gol), dan Darwin Nunez dengan Harvey Elliot masing-masing satu gol.

Bikin Hattrick Tercepat di Liga Champions, Klopp: Mo Salah Spesial!
Mohamed Salah, Foto: dok situs resmi Liverpool

Khusus untuk trigol Salah di laga tersebut, penyerang asal Mesir itu sukses bikin rekor baru sebagai pemain tercepat yang bisa membuat hattrick sepanjang sejarah Liga Champions. Salah menorehkan tiga golnya tersebut hanya dalam rentang waktu 6 menit 12 detik.

Menurut Opta, Salah berhasil memecahkan rekor Bafetimbi Gomis yang mencetak hat-tricks ke gawang Dinamo Zagreb dalam tempo delapan menit pada Desember 2011 silam bersama Olympique Lyon.


Baca Juga:


Kian spesial karena Mo Salah memecahkan rekor tiga gol tercepat dalam satu laga Liga Champions setelah tujuh menit dimasukkan ke lapangan menggantikan Darwin Nunez. Jurgen Klopp sendiri tidak menyangka Mo Salah bisa menorehkan hattrick tercepat di Liga Champions.

“Spesial, itu khas dari dirinya.” ucap Klopp dilansir dari situs resmi Liverpool. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com