Vivagoal – Liga Inggris – Dilirik Manchester United, agen Marko Arnautovic, Danijel Arnautovic, mengatakan bahwa dirinya tengah berusaha untuk merealisasikannya.
Man United tengah mencari lini depan yang ganas menyusul ketidakjelasan nasib bintang mereka, Cristiano Ronaldo. Dirumorkan jika Man United tengah melirik mantan pemain West Ham United, Marko Arnautovic.
Informasi tersebut sepertinya dibenarkan oleh agen sekaligus saudara kandung Arnautovic, Danijel Arnautovic. Dilansir dari Manchester Evening News, Danijel Arnautovic mengatakan bahwa memang benar bahwa tim besar sedang melirik saudaranya. Bahkan, dirinya tengah berusaha agar Arnautovic segera hengkang dari klubnya saat ini, Bologna FC 1909.
Danijel, brother of Marko Arnautović on Manchester United bid: “It's true that there’s a bid from a well-known club…”, told @heidenreich84. 🚨🇦🇹 #MUFC
“I’m in contact with Bologna to see if that can be realised”, he added.
Opening bid around €9/10m has been turned down. pic.twitter.com/EaUMY2Jul9
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 7, 2022
“Memang benar jika Arnautovic sedang dilirik klub papan atas ternama. Saya sedang berbicara dengan manajemen Bologna untuk melihat apakah proses transfer ini bisa terealisasikan dengan baik,” ucap Danijel Arnautovic.
Baca Juga:
- Man United Lirik Pemain Buangan Juventus Ini
- Newcastle Tidak Akan Menyerah untuk Dapatkan James Maddison
- Guardiola Tegaskan Haaland Akan Jadi Mesin Gol City Musim Ini
- Bukti Betapa Erik Ten Hag Sangat Butuh Frenkie De Jong
Arnautovic sendiri sudah tidak awam dengan kerasnya Liga Inggris. Sebelumnya ia pernah berseragam West Ham United (2017-2019) dan Stoke City (2013-2017). Bersama The Hammers, Arnautovic sukses mencetak 22 gol dan 12 assists dari 65 pertandingan. Lalu, di Stoke City sendiri ia telah mencetak 26 gol dan 32 assists dari 145 pertandingan.
Usai menghabiskan waktu di Liga Inggris, Arnautovic hengkang ke Liga China untuk membela Shanghai Port. Namun, dirinya tidak merasa bahwa liga tersebut kompetitif, sehingga ia melangkahkan kakinya ke Italia, tepatnya ke Bologna.
Di sana, ia menjadi penyerang yang tajam. Arnautovic sudah mencetak 15 gol dan satu assist dari 34 pertandingan di Serie A 2021/22.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com