Site icon Vivagoal.com

Dominic Calvert-Lewin, Penyerang Kuno yang Tajam Musim Ini

Dominic Calvert-Lewin

(Photo: Official Twitter of Everton/@Everton)

Vivagoal – Liga Inggris –  Penyerang Everton, Dominic Calvert-Lewin terus membuktikan kualitas ketajaman yang Ia miliki. Setelah West Brom, kali ini gawang West Ham yang jadi saksi betapa tajamnnya Calvert-Lewin saat berada di kotak penalti.

Everton sukses meneruskan tren positif mereka dengan melumat West Ham 4-1 di babak keempat Carabo Cup, Hari Kamis (10/1) dini hari tadi. Tiga gol kemenangan The Toffes itu, dicetak oleh penyerang andalan mereka, Dominic Calvert-Lewin.

Bagi Calvert-Lewin, torehannya itu merupakan yang kedua di musim ini, setelah Ia juga berhasil mencetak hat-tricks ketika bertemu dengan West Brom di Premier League lalu. Kini Calvert-Lewin, total telah mencetak delapan gol hanya dari lima laga saja di semua ajang bersama Everton.

Apa yang Ia lakukan ini cukup mengejutkan publik sepakbola, karena Calvert-Lewin total hanya bisa mencetak 15 gol sepanjang musim lalu. Faktor keberadaan Carlo Ancelotti sepertinya sangat berpengaruh pada ketajaman yang Ia miliki.

“Dominic melakukan pekerjaan hebat. Dia sangat luar biasa dan mencetak banyak gol. Dia dalam momen yang tepat. Apakah dia (penyerang Inggris) terbaik? saya tidak tahun dan tidak peduli. Bagiku, kami, dan dia,”ujar Ancelotti dilansir Goal.

“Ini sangat penting karena dia memiliki konsistensi dan selalu fokus demi mencetak gol untuk kami. Ia lebih percaya diri, karena memainkan banyak pertandingan.

“Dominic sangat berkembang pesat saat berada di kotak penalti. Dia benar-benar fokus dan efektif. Itu adalah hal yang paling penting.

Memiliki penyerang yang bertipe seperti Calvert-Lewin tentu bukan hal asing bagi Ancelotti. Beberapa tahun lalu, Ia mempunyai penyerang handal, Filipo Inzaghi yang tak banyak memegang bola namun sangat tajam ketika membobol gawang lawan.

Saat ini penyerang yang memiliki model sepertinya memang tidak banyak. Kebanyakan para penyerang modern tidak hanya berdiam diri di kotak penalti, tetapi lebih sering menyentuh bola diantaranya membuka ruang di lini pertahanan lawan.


Baca Juga:


Ancelotti sendiri beberapa waktu lalu sempat mengatakan, jika dia akan memaksimalkan potensi Calvert-Lewin seperti ketika masih bersama Inzaghi. Menurutnya, tugas utama penyerang adalah mencetak gol dan berada di kotak penalti.

“Saya memiliki penyerang hebat dalam diri Inzaghi, yang mencetak 300 gol dengan hanya 210 sentuhan,”kata Ancelotti dilansir BBC

“Seorang striker harus fokus berada di kotak penalti dan saya rasa Calvert-Lewin sangat paham, karena ketika berada disana, dia memiliki kecepatakan, lompatan tinggi, dan tenaga kuat.

“Tempat dimana dia akan berkembang adalah disana, di kotak penalti.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version