Eddie Howe Paksa Newcastle Untuk Beli Jesse Lingard
Sumber: Twitter @NUFC

Eddie Howe, Alasan Di Balik Kesuksesan Newcastle United Saat Ini

Muhammad Ilham - May 12, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Para suporter Newcastle United harus berterima kasih sebesar-besarnya kepada pelatih mereka saat ini, Eddie Howe

Keluar dari zona degradasi tidaklah semudah yang dibayangkan banyak orang. Pasalnya, tiga poin menjadi harga mati bagi tim yang terjebak di posisi tersebut. Lalu, kekalahan akan membawa mereka ke jurang kematian. Hanya Tuhan yang mungkin bisa menyelamatkan mereka.

Hal tersebut juga terlihat di perhelatan Liga Inggris 2021/22. Tim yang pernah dinaungi oleh salah satu pemain terbaik yang dimiliki Inggris, yakni Alan Shearer, merasakan hal tersebut. Newcastle United menjadi tim yang disinyalir akan terdegradasi pada musim ini.

Pasalnya, The Magpies mengawali musim dengan sangat sangat buruk. Tim yang bermarkas besar di St. James’ Park tersebut hanya mendapatkan tujuh poin dari 14 pertandingan pertama mereka di Liga Inggris. Tentunya, untuk tim sebesar Newcastle yang pernah mengalahkan FC Barcelona pada Liga Champions 1997/98, hasil tersebut sangatlah memalukan.

Dibawah Komando Pangeran Arab, Newcastle Mimpi Tampil di Liga Champions
Steve Bruce, pelatih Newcastle United, Foto: dok Republika

Dilansir dari Twitter @ToonUnify, Newcastle yang kala itu dilatih oleh Steve Bruce meraih tujuh kali seri dan tujuh kali kekalahan. Statistik tersebut tentunya mengantarkan mereka ke dasar klasemen, berbeda dua poin dari Burnley di peringkat 19.

Hasil tersebut tentunya membuat para suporter Newcastle United di berbagai pelosok daerah frustasi. Ditambah lagi, mereka semakin muak dengan kebijakan yang diambil oleh Mike Ashley sebagai pemilik The Magpies. Namun, Dewi Fortuna datang untuk menyelamatkan tim tersebut.

Diambil alih oleh Public Investment of Fund Saudi Arabia (PIF), pemilik baru ini langsung menggelontorkan banyak uang untuk mengembalikan performa tim. Selain pemain, mereka juga mendatangkan pelatih baru, yakni Eddie Howe, yang sebelumnya sudah dipecat dari Bournemouth FC.


Baca Juga:


Kedatangan Eddie Howe ke Newcastle United sempat memunculkan pro dan kontra. Banyak yang bilang bahwa dirinya tidak bisa untuk mengeluarkan Newcastle dari ‘palung Mariana’. Akan tetapi, fakta berbicara sebaliknya.

Eddie Howe mampu mengembalikan performa tim Newcastle United. Pendekatan secara personal yang dilakukan Eddie Howe kepada pemain-pemainnya dinilai sukses untuk membangun kepercayaan antara dirinya dengan pemain. Sehingga, para pemain semakin termotivasi untuk bermain all-out tiap pertandingannya.

Benar saja, Newcastle langsung meranjak naik, bahkan sempat menyentuh peringkat ke-9. Hasil tersebut membuat Eddie Howe mencatatkan sejarah di Liga Inggris. Dirinya dianggap history-maker karena tidak ada tim yang mampu keluar dari zona degradasi setelah 14 kali pertandingan awal tanpa kemenangan. Hanya Eddie Howe saja yang bisa melakukan hal itu bersama Newcastle ‘buatannya’.

Memang, kehadiran Kieran Trippier, Matt Targett, Dan Burn, Chris Wood, dan Bruno Guimaraes menjadi faktor terbesar akan hasil tersebut. Namun, kita tidak bisa memungkiri, ‘magis’ Eddie Howe menjadi pondasi akan keberhasilan tersebut.

Mungkin, saat ini, para suporter Newcastle United tidak akan meminta PIF memboyong pelatih-pelatih top seperti Mauricio Pochettino ataupun Carlo Ancelotti. Yang diinginkan mereka hanya dia seorang, yakni Eddie Howe.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com