Disinggung Gol, Hazard Saya Lebih Suka Bikin Assist
Sumber: Diario AS

Eden Hazard Cedera Lagi, Terancam Absen Lama?

Taufik Hidayat - November 29, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Real Madrid harus menerima kenyataan ‘sudah jatuh tertimpa tangga pula’. usai dipermalukan Deportivo Alaves di kandang sendiri, pemain bintang mereka, Eden Hazard juga kembali mengalami cedera.

Hazard cuman bermain sekitar 28 menit saat Real Madrid dipecundangi Deportivo Alaves 1-2 di Estadio Alfredo Di Stefano pada pekan ke-11 La Liga Spanyol, Minggu (29/11) dinihari WIB. Pesepakbola asal Belgia tersebut ditarik keluar lapangan usai berbenturan dengan Ruben Duarte dan digantikan oleh Rodrygo Goes.

Berdasarkan laporan Marca, mantan pemain Chelsea tersebut terlihat jelas berjalan terpincang-pincang saat menyusuri garis tepi lapangan. Hazard lalu mendapatkan perawatan di bench pemain berupa kompres es di pergelangan kakinya.

Masih dari sumber yang sama, cedera yang diderita Hazard kali ini mirip dengan cedera yang dialaminya pada Februari 2020 lalu, yakni retak pergelangan kaki dan membuatnya harus naik meja operasi dan musti absen dalam 17 pertandingan El Real di sepertiga akhir musim 2019/20 lalu.

Cederanya Hazard ini jelas jadi pukulan telak bagi pelatih Zinedine Zidane selain kekalahan menyesakkan yang didapat timnya dari Alaves. Bagaimana tidak, sedari awal musim ini, Hazard sudah musti absen dalam 10 laga yang dilakoni Madrid karena cedera otot dan saat dinyatakan positif terinfeksi virus Corona.

Sementara, pada tengah pekan depan, Madrid bakal melakoni laga krusial kontra Shakhtar Donetsk di matchday ke-5 fase grup Liga Champions kemudian melawat ke markas Sevilla, 5 Desember mendatang.


Baca Juga:


“Cederanya tidak terlihat bagus, dia (Hazard) kesakitan di tempat dia cedera sebelumnya. Tapi kita lihat saja besok setelah tim medis melakukan beberapa pemeriksaan.” jelas Zidane dikutip dari Marca.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com