Kalau Mau Juara, Man United Harus Tiru Cara Kerja Chelsea
Ole Gunnar Solskjaer, Foto: dok Pikiran-Rakyat

Kalau Mau Juara, Man United Harus Tiru Cara Kerja Chelsea

A Hendra - November 11, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Meski berstatus legenda klub, Manchester United harus berani memecat Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer. Setan Merah diminta berkaca pada pengalaman Chelsea, terutama di musim lalu.

Manchester United kembali kalah dalam lanjutan Liga Inggris dan belum bisa merangkak naik ke papan atas klasemen. Terbaru, Setan Merah digilas rival sekotanya Manchester City 0-2 di Old Trafford, akhir pekan kemarin dalam lanjutan pekan ke-11 Premier League.

Hasil tersebut membuat posisi Man United kian melorot ke peringkat enam klasemen dengan torehan 17 poin. Paul Pogba dkk tercatat baru mampu menang lima kali, dua imbang dan telah menderita empat kekalahan dalam 11 pertandingan.

Padahal di bursa transfer musim panas kemarin, manajemen klub sudah berusaha memperkuat skuad dengan mendatangkan Jadon Sancho, Raphael Varane dan Cristiano Ronaldo. Itu belum termasuk dengan memulangkan Jesse Lingard yang tampil begitu oke di West Ham United.

Man United  sendiri sebenarnya sempat menikmati awal yang menjanjikan dengan meraup tiga kemenangan dan sekali imbang dalam empat laga pertamanya. Tapi setelah itu, The Red Devils mulai mempertontonkan performa yang naik turun.

Alhasil, serangkaian hasil negatif tersebut membuat Ole Gunnar Solskjaer dalam tekanan besar. Pasalnya, Man United musim ini ditargetkan bisa meraih trofi setelah sejak Desember 2019 Solskjaer terus saja gagal menyumbang gelar juara.


Baca Juga:


Namun pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano memastikan manajemen Man United belum akan memecat Solskjaer. Pria asal Norwegia itu masih mendapatkan banyak dukungan di kalangan eksekutif Setan Merah.

“Tiga hari setelah kekalahan derby, masih belum ada kontak antara pengurus Manchester United dan manajer lainnya. Tidak ada pembicaraan. #MUFC.” cuit Romano di akun Twitter pribadinya.

“Ole Gunnar Solskjær masih didukung oleh sebagian besar anggota dewan. Joel Glazer satu-satunya yang bisa mengubah situasi – tapi masih belum ada sinyal.”

Dilansir dari Football London, Man United harusnya meniru cara kerja Chelsea jika ingin bisa meraih trofi juara. Pada musim kemarin, Chelsea juga mengalami hal yang sama dibawah kepemimpinan Frank Lampard. Tapi meski statusnya adalah legenda klub, manajemen The Blues tak segan memecat Lampard dan menunjuk Thomas Tuchel sebagai pengganti.

Keputusan itu terbukti jitu dengan performa The Blues terus meningkat, bahkan sampai juara Liga Champions,. Di musim ini Chelsea terus memuncaki tabel klasemen Premier League dengan raihan 26 poin dari 11 laga, unggul tiga angka atas sang juara bertahan Manchester City. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com