Wahyu Liluk Winarto, GM PSIS Semarang
Wahyu Liluk Winarto, GM PSIS Semarang (Sumber: Zona Pasar)

Komentar Pedas GM PSIS Terkait Pemain Naturalisasi

Fachrizal Wicaksono - August 23, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Pihak manajemen PSIS Semarang memberikan komentar terkait pemain naturalisasi asal Brasil yang telah menginfokan publik sepakbola Indonesia.

Wahyu Liluk Winarto selaku general manager PSIS Semarang juga turut buka suara terkait rencana PSSI untuk menaturalisasi pemain asal Brasil. Ia menilai bahwa langkah tersebut dirasa kurang tepat karena tidak memiliki hubungan darah dengan Indonesia.

“Kami sebenarnya mendukung pernyataan dari pelatih timnas Indonesia Shin tae-yong. Namun, Saya tidak setuju bila pemain naturalisasi bukan memiliki darah Indonesia,” ujarnya.

“Bila tidak ada ikatan darah bisa dikatakan perjuangannya sangat kurang untuk membela Timnas Indonesia nantinya,” lanjutnya.

Melihat hal tersebut, Wakil Ketua DPRD Kota Semarang itu memberikan saran agar pelatih timnas Indonesia u-19 memaksimalkan pemain potensial lokal yang ada.

“Saya menilai bahwa pemain lokal tidak kalah bagusnya dari pemain asing asal Brasil tersebut. Pemain lokal Indonesia memiliki kualitas yang cukup bagus terbukti banyak keluar yang berani mengontrak pemain Indonesia,” jelasnya.


Baca Juga:


“Mudah-mudahan saya mendoakan bawa pemain naturalisasi tidak ada. Kita harus terus belajar dari beberapa tahun sebelumnya. Kita pernah menaturalisasi pemain asing namun hasilnya memang terbukti kurang memuaskan,” tandasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com