Liverpool Disarankan Tarik Pulang Danny Ings di Southampton
Danny Ings, Foto: dok Goal Indonesia

Liverpool Disarankan Tarik Pulang Danny Ings di Southampton

A Hendra - July 7, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Mantan bek Liverpool, Jose Enrique pun menyarankan kepada manajemen The Reds agar mau membawa pulang Danny Ings, yang kini tengah tampil cukup menanjak bersama Southampton.

Liverpool mendatangkan Danny Ings dari Burnley pada musim panas 2015 silam. Sempat mendapatkan menit bermain reguler di skuad The Reds, namun nama Danny Ings pelan-pelan tersingkirkan setelah Liverpool mendatangkan Mohamed Salah dari AS Roma pada 2017 lalu.

Liverpool pun melepas Danny Ings ke Southampton dengan status pemain pinjaman pada musim panas 2018. Tampil moncer di musim debutnya, The Saints lantas mempermanenkan status Danny Ings pada awal musim 2019/2020.

Kini, setelah dua musim memperkuat Soton, Danny Ings dianggap tampil cukup mengesankan. Berposisi sebagai penyerang tengah, total dari 100 laga yang sudah dimainkan, Danny Ings sukses menggelontorkan hingga 46 gol dan mengkreasikan 10 assist.

Merujuk pada statistik itu, Jose Enrique mengatakan bahwa dirinya secara pribadi merasa Ings sangat pantas untuk ditarik pulang oleh Liverpool. Menurutnya, Ings sudah berhasil menunjukkan peningkatan kualitas yang cukup menjanjikan selama bermain untuk Southampton.


Baca Juga:


“Saya mengenal Danny dengan sangat baik, dia adalah orang yang hebat. Sudah jelas, dia pernah bermain untuk Liverpool sebelumnya dan kami tahu betapa sayangnya fans terhadap dia,” ujar Enrique seperti dilansir dari Express.

“Dia selalu memberikan 100 persen di lapangan, pemain dengan sikap yang bagus, etos kerja yang apik serta opsi yang sangat bagus buat kami.

“Saya percaya harganya takkan gila dengan sisa satu tahun di dalam kontraknya. Dan saya percaya kalau dia adalah opsi yang sangat bagus buat Liverpool saat ini.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com