Site icon Vivagoal.com

Mancini; Awal Kembalinya Serie A Akan Berjalan Sulit

Mancini; Awal Kembalinya Serie A Akan Berjalan Sulit

Vivagoal Serie A – Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini menyebut jika bergulirnya kembali kompetisi Serie A akan berjalan sulit.

Serie A sendiri terpaksa ditunda sejak awal Maret kemarin karena pandemi corona. Kini, setelah angka penyebaran mulai terkontrol, pemerintah dan pihak penyelenggara bersiap menggulirkan kembali kompetisi pada 20 Juni.

Namun demikian, kekhawatiran tetap menghantui. Para pemain yang sudah terlalu lama absen bermain disebut memiliki kemungkinan besar untuk mengalami cedera nantinya.

“Para pemain banyak yang tidak berada di kondisi prima mereka sehingga kompetisi akan berjalan sulit pada awalnya,” ujar Mancini seperti dilansir dari Gazzetta dello Sport.

Mancini juga menerawang jalannya kompetisi musim ini. Menurutnya sisa laga yang nantinya digelar akan menghadirkan berbagai kejutan. Hal ini mengingat persaingan di papan atas klasemen yang begitu ketat.

“Juventus memang mempunyai skuad yang bagus, tetapi permainan Lazio juga sedang membaik,” kata Mancini.


Baca Juga:



“Pertarungan selanjutnya akan menarik dan kejutan pasti ada,” ujar mantan pelatih Manchester City tersebut.

Saat ini Juventus masih berada di puncak klasemen dengan raihan 63 poin. Cristiano Ronaldo cs jelas tak bisa bersantai mengingat mereka hanya unggul satu angka saja dari Lazio di peringkat kedua.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version