Vivagoal – Liga Inggris – Masalah Manchester United saat melawan Sevilla di laga semifinal Liga Eropa kembali terulang. Manchester United hanya mampu mencetak gol melalui titik putih lewat eksekusi Bruno Fernandes.
Pihak Manchester United belum mampu mencetak gol lewat gaya permainan dari seorang Ole Gunnar Solskjaer. Padahal, Marcus Rashford dkk mampu menghasilkan 20 tembakan selama 90 menit. Namun, pada akhirnya mereka harus menerima kekalahan dengan skor tipis 1-2.
Steve McClaren selaku mantan pelatih tim nasional Inggris langsung memberikan saran kepada Manchester United usai menerima kekalahan dari tim Spanyol tersebut.
“Saya melihat bahwa Manchester United memiliki banyak sekali peluang untuk mencetak gol. Saya memikirkan bila ada sosok seperti Robin van Persie, Van Nistelrooy, Andy Cole dll yang memiliki nomor punggung 9 yang pernah dimiliki Manchester United maka mereka setidaknya bisa mencetak paling sedikit satu gol lagi,” ujar McClaren kepada TalkSPORT.
Hal ini merupakan kekalahan ketiga Manchester United di babak semifinal dalam kejuaraan musim ini. Yang menjadi salah satu penyebab besar dari kekalahan tersebut adalah ketidakmampuan lini serang Manchester United untuk memanfaatkan sebuah peluang.
Baca Juga:
- Bukan Inter, Klub Kaya Raya Inggris Ini yang Terdepan Dapatkan Messi
- Resmi, Bintang Man City Sabet Gelar Pemain Terbaik Premier League 2019/20
- Tampil Moncer, Bintang Bayern Munich Diperebutkan Tiga Klub
- PSG Vs RB Leipzig: Prediksi, H2H dan Rekomendasi Tim MPL Fantasy
“Itulah yang gagal dilakukan oleh Manchester United dalam tiga semifinal sekaligus pada musim ini. Anak asuh Solskjaer belum bisa memenangkan pertandingan besar dengan tidak memanfaatkan peluang serta banyak kesalahan dalam lini pertahanan,” jelasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com