carlos vela

Obrolan Vigo: Eropa Bukan Tempat yang Tepat Bagi Carlos Vela

Heri Susanto - March 1, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola Tak banyak striker asal Meksiko yang kerap menuai kesuksesan di Eropa. Hal tersebut juga terjadi pada Carlos Vela. Karirnya di Eropa hanya terhighlight bersama Real Sociedad. Hal tersebut pada akhirnya membuat sang pemain “terasing” di MLS.

Jika bicara soal juru gedor Meksiko di Eropa, nama Hugo Sanchez mungkin bakal menjadi sosok yang lebih mudah diingat dibandingkan pemain lain. Ia mendulang berbagai kesuksesan bersama Atletico Madrid dan Real Madrid. Bersama dua tim Ibu Kota Spanyol, ia sempat mendulang berbagai gelar. Namun dengan Los Blancos, ia mendulang berbagai gelar macam 5 gelar LaLiga, 3 Piala Super Spanyl hingga satu gelar Europa League.

Sanchez mendulang banyak gol bersama dua tim tersebut. Ia juga berstatus sebagai pemain utama dalam tim. Bersama Atletico, ia sempat mendulang 72 gol dari 149 laga. Sementara bagi Real Madrid, El Pentapichichi sukes mendulang 195 gol dalam 264 laga.

Setelah Sanchez, sejatinya Meksiko banyak mengeluarkan banyak penyerang lain macam Cuauhtemoc Blanco, Jared Borgetti hingga Carlos Hermosillo. Namun kebanyakan dari mereka banyak bermain di negara sendiri.

Javier “Chicarito” Hernandez sempat mengemban tongkat estafet penyerang Meksiko yang mentas di Eropa. Namun sang pemain hanya menjadi supersub di United dan Real Madrid. Sementara Dos Santos bersaudara seakan tenggelam dan Raul Gimenez, sinarnya masih kurang benderang dibandingkan berbagai nama yang tersemat di atas.

Sejatinya, Meksiko sempat memiliki Carlos Vela sebagai penyerang yang mereprestasikan negara di Eropa. Masuk ke Arsenal pada 2005, ia memulai debut pada Agustus 2008. Namun menit bermain jarang didapatkan pemain kelahiran Cancun itu.


Baca Juga:


Alih-alih mentas di tim utama, Vela lebih sering dipinjamkan ke tim lain guna mendapatkan jam terbang. Dalam masa baktinya dari 2008-2012 lalu, tercatat sang pemain sempat mentas bersama beberapa klub macam Salamanca, Celta Vigo, Osasuna, West Bromwich hingga Real Sociedad. Ia hanya mampu mendulang 29 laga bersama Gunners dan meraih tiga gol.

Pada 2012, Vela sempat dipermanenkan Real Sociedad guna menjadi juru gedor utama klub dengan mahar 14 juta Euro. Sang pemain harus bersaing dengan ikon klub macam Antoine Griezmann. Kesempatan bermain yang didapatkannya cederung tipis.

Namun pasca kepergian Griezmann pada 2014, ia mulai mendapatkan kepercayaan mentas di tim utama lebih besar. Gol demi gol sukses ia sarangkan bersama La Real dan perlahan namun pasti, namanya mulai menjadi idola publik San Sebastian.

Meski begitu, mentas bersama Socieadad jelas bukanlah posisi tawar yang baik bagi karir sepakbola Vela. Los Txuri-Urdin hanya tim yang kerap mentas di papan tengah. Menggapai tiket ke Eropa seakan menjadi prestasi besar bagi Socieadad dan Vela pun tenggelam dalam urusan mediokeritasnya bersama tim asal Basque itu.

Namun untuk urusan gol, Vela terbilang lumayan bertaji, dala 250 penampilan bersama La Real, ia mampu mendulang 73 gol dan 43 assist bagi klub. Namun,kebersamaan kedua belah pihak harus selesai pada Januari 2018. Vela memutuskan angkat kaki ke Los Angles FC yang mentas di MLS. Ia ditransfer dengan mahar 5 juta Euro.