Polesan Klopp di Liverpool Adalah Sebuah Mahakarya
Liverpool, Foto: dok Pikiran-Rakyat

Polesan Klopp di Liverpool Berbuah Jadi Mahakarya Luar Biasa

A Hendra - October 30, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pelatih legendaris Italia, Arrigo Sachi turut melempar pujian kepada Jurgen Klopp dan Liverpool atas performa yang mereka tunjukan sepanjang musim ini. Sacchi menyebut kinerja Klopp di Liverpool adalah sebuah mahakarya.

Liverpool musim ini memang luar biasa, setelah mereka belum terkalahkan sama sekali baik di Premier League maupun pentas Liga Champions. Total, Sadio Mane dkk sudah mengantongi 12 kemenangan dan tiga imbang dari 15 pertandingan di seluruh kompetisi.

Kemenangan meyakinkan 5-0 atas Manchester United akhir pekan lalu mengukuhkan posisi The Reds di urutan kedua klasemen Premier League. Kemenangan itu juga sekaligus menegaskan status Liverpool sebagai kandidat kuat juara musim ini.

Laju apik musim ini mengingatkan banyak orang atas performa Liverpool saat menjuarai Liga Inggris musim 2019/2020. Ketika itu, The Reds melaju kencang dengan meraup 26 kemenangan dan sekali seri dalam 27 pertandingan pertama. Di akhir musim, Si Merah cuma tiga kali kalah dengan merebut 32 kemenangan.

Itu belum termasuk ketika Liverpool menjuarai Liga Champions musim 2018/2019, dan menjadi runner-up Liga Inggris dengan torehan 97 poin. Bahkan sepanjang tahun 2019, Liverpool mampu menambah dua trofi lagi, yakni Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub.


Baca Juga:


Performa Liverpool inilah yang membuat Arrigo Sacchi terkagum-kagum. Eks pelatih AC Milan dan timnas Italia itu menilai Liverpool asuhan Klopp seperti sebuah mahakarya orkestra yang berjalan seiring seirama, mulai dari kiper hingga penyerang.

“Liverpool ini adalah sebuah mahakarya. Tim yang fantastis tanpa superstar sungguhan. Tim yang sejati,” puji Arrigo Sacchi seperti dilansir dari Daily Telegraph.

“Anda melihat satu bermain untuk sebelas, sementara tim lain sebelas bermain untuk diri mereka sendiri. 80 persen dari mereka terus bergerak baik saat mereka menguasai bola atau bertahan.

“Jika Liverpool adalah orkestra, mereka selalu bisa berada dalam nada yang sempurna dan di waktu yang tepat.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com