Rekrut Sergio Aguero, Barcelona Untung atau Buntung?
Sergio Aguero dan Lionel Messi, Sumber: Media Indonesia

Rekrut Sergio Aguero, Barcelona Untung atau Buntung?

Rangga - June 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Barcelona baru saja mendatangkan Sergio Aguero secara cuma-cuma. Kedatangan sang bomber seakan menjadi angin segar buat Lionel Messi, koko bisa?

Barcelona berhasil mengikat Aguero dengan kontrak berdurasi dua tahun. Bahkan, ada klausul seharaga 100 juta euro bagi klub yang ingin meminang Aguero.

Kehadiran Aguero diharapkan mampu membuat lini serang Barcelona kian tajam. Pengalamannya dinilai mampu menggantikan peran Luis Suarez yang hengkang.

Aguero yang berasal dari Argentina diharapkan mampu membuat Lionel Messi bertahan. Bahkan ia mengaku yakin La Pulga akan tetap menjadi bagian Barcelona musim depan.

“Saya bicara dengan Leo setiap hari dan ia memberikan pesan selamat kepada saya. Sekarang saya akan bersamanya setiap hari dan itu akan membuatnya menjadi jauh lebih mudah,” ujar Sergio Aguero seperti dilansir RTE.

“Apa yang terjadi dengan Leo akan menjadi keputusan klub, tapi menjadi sebuah kebanggaan dan rasa senang bisa bermain bersama Leo. Jika ia bertahan, yang mana saya pikir akan dilakukannya, saya akan mencoba mengerahkan segalanya seperti yang selalu dilakukannya,” lanjutnya.


Baca Juga:


Terlepas Aguero menjadi kunci bertahannya Messi, ada risiko yang harus ditanggung Barcelona. Salah satunya Aguero yang sudah tak muda dan telah melewati peak perform.

Tercatat pada musim 2020/21, Aguero mengalami hingga lima cedera yang berbeda. Ia bahkan hanya tampil 12 kali bagi Manchester City di Premier League.

Faktor usia ditambah lagi dengan cedera tentu wajib diperhatikan Barcelona. Blaugrana kini memiliki dua bomber tangguh, namun Aguero dan Messi sama-sama tak lagi muda. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com