Tiga Pemain Keturunan Ikuti TC Timnas U-19, Siapa Saja?

Sempat Dikeluhkan Ketum PSSI, Timnas Akhirnya Bisa Latihan di GBK

Arie Lihardo - September 22, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memastikan bahwa Timnas Indonesia senior hingga kelompok umur sudah bisa berlatih di lapangan-lapangan di kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta.

Hal itu disampaikan Zainudin Amalu terkait keluhan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan beberapa waktu lalu yang meminta bantuan pemerintah terkait penyewaan lapangan di Gelora Bung Karno.

Soal Piala Dunia U-20, Menpora: Kami Sudah Siap Sejak 2021
Sumber: Sindonews

“Itu untuk jangka pendek, kan menunggu yang di sana mungkin baru tahun depan sementara kita sudah mau jadi tuan rumah bulan Mei,” kata Zainudin Amali.


Baca Juga:


Penggunaaan lapangan di kompleks Stadion GBK juga diyakini Menpora sebagai hal yang wajar mengingat pekan lalu Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada Maret mendatang.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by PSSI (@pssi)

“Sudah, dan anak2 kemarin akhirnya lolos kan? Saya pesankan kepada mereka walaupun kalian sudah menjadi salah satu dari 24 negara yang main tetapi gunakan pertandingan yang kemarin yang akhirnya menang melawan Vietnam itu menjadi pertandingan hidup mati seolah-olah gak bisa lolos,” tegasnya.

Diketahui, keluhan terkait penggunaan lapangan-lapangan di kompleks GBK sempat diutarakan langsung oleh Mochamad Iriawan secara langsung kepada Presiden Joko Widodo saat menyambangi Istana Kepresidenan Jakarta pada awal September lalu.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com