Site icon Vivagoal.com

Takut Cederanya Parah, Ibrahimovic Pilih Absen Lawan Juve

Takut Cederanya Parah, Ibrahimovic Pilih Absen di Laga Juventus vs Milan

Zlatan Ibrahimovic, Foto: dok Kompas

VivagoalSerie A – Cedera lutut yang dialami sudah membuat Zlatan Ibrahimovic harus melewatkan tiga dari empat pertandingan yang telah dimainkan AC Milan musim ini. Ibra sendiri memastikan dirinya bakal masih menepi saat Rossoneri tandang ke markas Juventus akhir pekan ini.

Zlatan Ibrahimovic sedianya sudah tidak lagi bermain sejak Mei 2021 karena cedera tendon lutut yang dideritanya. Semula, pemain berusia 39 tahun itu diprediksi bisa segera pulih di awal musim dengan tak diikutsertakan dalam beberapa laga pra musim yang dilakoni AC Milan.

Namun perkiraan tersebut ternyata meleset. Ibrahimovic tak kunjung sembuh dan harus melewatkan dua laga pertama Rossoneri di ajang Liga Italia musim ini.

Ia sempat bermain dan mencetak gol pada laga kontra Lazio di Liga Italia akhir pekan kemarin. Tapi Ibrahimovic lagi-lagi harus menepi saat AC Milan ditumpas Liverpool 2-3 di Anfield pada matchday I fase grup Liga Champions, Kamis (16/9).

Lamanya waktu yang musti dilalui untuk proses pemulihan membuat Ibrahimovic mulai frustasi. Namun pemain asal Swedia itu juga tidak ingin memaksakan diri bisa cepat-cepat bermain. Ibra enggan mengambil resiko, dan memastikan dirinya tak akan ambil bagian dalam pertandingan kontra Juventus.


Baca Juga:


“Akankah saya berada di Turin? Mari lihat perkembangan hari demi hari. Bukan rahasia lagi kalau saya mengalami masalah pada tendon dan saya tak ingin mengambil risiko apapun,” ucap Ibrahimovic dikutip dari Milannews.

“Saya ingin terus bugar di sepanjang musim dan saya bukan seorang Superman. Meski masalahnya adalah saya bekerja terlalu keras dan senang menderita.

“Sekarang saya coba sedikit relaks dan cuma akan bermain ketika saya merasa siap. Saya tidak mau ada kemunduran karena saya bisa absen lebih lama.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version