Terkait Masa Depannya di Milan, Pioli; Saya Sudah Terbiasa Hadapi Tekanan
Stefano Pioli Berteriak Ke Pemain yang Berada Di Lapangan (Sumber: Sports Mole)

Terkait Masa Depannya di Milan, Pioli; Saya Sudah Terbiasa Hadapi Tekanan

Fido Moniaga - June 12, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Stefano Pioli mengaku santai perihal kedatangan Ralf Rangnick. Ia kini hanya akan fokus dengan tantangan di depan yakni Coppa Italia.

AC Milan tengah berada dalam pergolakan setelah Ivan Gazidis selaku CEO dikabarkan mendekati Kepala Olahraga dan Pengembangan Global di Red Bull (induk perusahaan), Ralf Rangnick, sejak Januari 2020.

Gazidis sendiri ingin memberikan kuasa penuh baik di jajaran direksi maupun sebagai pelatih kepada Rangnick. Posisi Pioli sebagai pelatih pun jelas tengah terancam.

Menanggapi hal tersebut, Pioli mengaku tak cemas. Ia bahkan mengatakan sudah terbiasa dengan tekanan dalam kariernya.

“Di masa lalu, saya hampir tidak tahu masa depan saya dengan 14 pertandingan tersisa. Saya jelas memiliki tujuan yakni untuk memberikan yang terbaik dan melakukan yang terbaik musim ini,” kata Pioli dikutip dari Football-Italia.

“Itu yang saat ini dibutuhkan. Ketika kami berbicara satu sama lain, kami menangani masalah yang berbeda. Ini penting, bahkan dengan perbedaan pendapat.”

Lebih lanjut, Pioli mengatakan fokusnya saat ini adalah membawa Milan meraih hasil terbaik musim ini termasuk di Coppa Italia dan Serie A.


Baca Juga:



“Tujuannya adalah untuk membawa Milan kembali ke Eropa baik melalui finis di urutan klasemen akhir Liga Italia atau juara. Coppa Italia datang terlebih dahulu maka itulah yang kami fokuskan sekarang.”

“Saya selalu memberi tahu para pemain bahwa ada lencana yang kami miliki di dada kami dan bukan nama di punggung kami, itu adalah yang paling penting,” ujar Pioli menambahkan.

Milan dijadwalkan melakoni leg kedua semifinal Coppa Italia melawan Juventus. Di Serie A sendiri, I Rossoneri masih tertahan di peringkat tujuh dengan 36 poin dari 26 pertandingan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com