Pirlo Pastikan Dybala Starter Lawan Verona, Bagaimana dengan Ronaldo?
Andrea Pirlo. Sumber: Official Juventus

Andrea Pirlo Dianggap Bisa Seperti Dua Pelatih Hebat Ini

Irman Maulana - October 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Pelatih Dynamo Kyiv, Mircea Lucescu memiliki keyakinan besar pada jika Andrea Pirlo memiliki masa depan cerah sebagai pelatih. Menurutnya Pirlo bisa mengikuti jejak pelatih hebat lain seperti Pep Guardiola dan Zinedine Zidane.

Lucescu dan Pirlo sendiri memiliki hubungan yang cukup spesial ketika masih aktif sebagai pemain. Pelatih asal Romania itu lah yang memberikan Pirlo debut sebagai pemain profesional ketika masih membela Brescia pada musim 1994/95.

Sedangakan di musim ini, Lucescu justru bakal menjadi lawan dari Pirlo dalam debutnya sebagai pelatih di Liga Champions tanggal 20 Oktober mendatang. Menurut Lucescu Ia sejak awal memiliki perasaan kuat jika Pirlo memang akan meneruskan karirnya sebagai pelatih.

“Saya tahu Pirlo akan menjadi pelatih dan itu sama dengan Diego Simeone, yang aku latih saat di Pisa,”ujar Lucescu dilansir Football Italia.

“Saya tak terkejut Pirlo memulai karir kepelatihannya di Juventus. Itu bukan pilihan beresiko untuknya. Klub memilihnya dan akan mendukung Pirlo. Saya sangat senang melihat hal tersebut.”

Sejak diangkat menjadi pelatih utama Juventus, Pirlo pun langsung
dibandingkan dengan para pelatih lain seperti Pep Guardiola dan Zinedine Zidane. Lucescu pun yakin jika Pirlo bisa mengikuti kegemilangan yang diraih oleh keduanya.

“Dia bisa menjadi seperti mereka (Guardiola dan Zidane). Andrea adalah seorang juara sepakbola dan bakal menjadi pelatih besar,”ungkapnya.

Terkait dengan persaingan di Liga Champions musim ini, Lucescu merasa tak ada klub yang benar-benar bisa menjadi favorit untuk jadi juara. Dynamo Kyiv pun kini bakal dihadapkan dengan Juventus yang menurutnya memiliki banyak amunisi berbahaya, seperti Cristiano Ronaldo.


Baca Juga:


“Dia seperti Maradona. Ronaldo memberikan dampak dimana Ia bermain. Menghadapi CR7 sangat mengkhawatirkan karena dia suka mencetak gol dan memiliki determinasi yang unik,”tambahnya.

“Kami akan mencoba membatasinya secara tim. (Tapi) Masalanya, Juventus pun memiliki pemain lain seperti Paulo Dybala, Alvaro Morata, Dejan Kulusevski, dan Federico Chiesa.”

Selain bertemu Pirlo, Lucescu akan melakukan reuni dengan Merih Demiral yang sempat bersama ketika Ia masih menjadi pelatih Turki. Menurutnya klub lain seperti Inter Milan tertarik untuk meminang Demiral hingga mereka terbang ke Turki.

“Adelio Moro, mantan pencari bakat Inter, datang ke Turki untuk melihat Demiral. Ivan Zamorani pernah meneleponku untuk mewakili Javie Zanetti terkait Demiral. Mereka mau Demiral tapi Juventus lebih cepat daripada klub lain,”pungkasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com