Chiellini Sebut Keputusan Ramos 'Ciderai' Salah Tindakan Cerdas, Kok Bisa

Chiellini Sebut Keputusan Ramos ‘Ciderai’ Salah Tindakan Cerdas, Kok Bisa?

Fido Moniaga - May 17, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Bek Juventus, Giorgio Chiellini berbeda pendapat terkait kiprah Sergio Ramos. Menurutnya bek Real Madrid itu adalah bek dengan teknik tinggi seperti saat dirinya mencederai Mohamed Salah.

Kritik tajam dilayangkan kepada Ramos setelah dirinya mencederai Mo Salah pada final Liga Champions 2017/18 silam. Ia terlihat dengan sengaja menjatuhkan Salah sembari menjepit tangannya. 

Madrid kemudian menjadi raja Eropa setelah menang 3-1 dalam laga yang lebih dikenang karena blunder fatal kiper The Reds Loris Karius.

Namun Chiellini tak sejalan dengan pemikiran kebanyakan orang. Bermain di posisi yang sama, ia justru menyebut Ramos adalah sosok bek yang sangat cerdas.

“Para pengkritik mengatakan bahwa dia bertindak secara impulsif, tidak taktis, dan membuat timnya sering kebobolan lebih banyak gol,” kata Chiellini dalam otobiografinya ‘I Giorgio’ seperti dinukil AS.

Chiellini menjelaskan bahwa begitu sedikit bek yang memiliki kecerdasan dan pengaruh seperti Ramos. Aksinya kepada Salah penuh perhitungan dan tidak semua orang menyadarinya bahkan sekedar untuk memikirkannya.

“Dia adalah bek yang memiliki teknik tinggi dan mungkin bisa jadi striker. Namun, dia memiliki dua karakter yang dimiliki oleh sedikit pemain.”

“Pertama, dia tahu caranya untuk bisa jadi pemain yang menentukan dalam laga-laga penting. Dia mampu membuat intervensi yang tidak masuk akal, bahkan sampai membuat lawan cedera sehingga membuatnya seperti orang licik dan jahat.”

“Insidennya dengan Salah sungguh keputusan yang sangat cerdas. Dia selalu mengatakan bahwa dia tidak bermaksud untuk mencederainya, tapi dia tahu bahwa menjatuhkan lawan dengan cara seperti itu 90 persen akan membuat mereka cedera.”


Baca Juga:



“Kedua, dia mampu memberikan pengaruh besar hanya lewat kehadirannya. Tanpa dirinya, pemain seperti Raphael Varane, Dani Carvajal, dan Marcelo akan terlihat seperti kumpulan pemain bocah dari tim Primavera. Tanpa dirinya, Madrid seperti tak punya pertahanan.”

Chiellini juga menyebut kekalahan Madrid 4-1 dari Ajax Amsterdam musik lalu salah satunya karena absennya Ramos karena akumulasi kartu. Jika tidak, mungkin hasilnya akan berbeda.

“Andai dia bermain di Bernabeu [lawan Ajax], Madrid pasti tidak akan kebobolan dengan margin tiga gol. Saya berani bertaruh untuk itu,” imbuhnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com