Untuk Messi, Barcelona Bakal Siapkan Kontrak Seumur Hidup, Bagaimana Caranya?
Lionel Messi, Sumber: Barca Blaugranes

El Clasico Bagi Lionel Messi, Kutukan Ronaldo dan Derby Terakhir

Rangga - April 10, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – El Clasico musim ini menjadi momen krusial bagi Lionel Messi. Namun ada cerita menarik yang mungkin akan menjadi kisah tersendiri bagi La Pulga dalam bentrok kontra sang rival abadi Barcelona itu.

Laga panas dan bergengsi bakal tersaji saat Real Madrid menjamu Barcelona, Minggu (11/4) dalan lanjutan La Liga musim ini. Pertemuan dua rival besar La Liga ini diprediski akan menyuguhkan kisah menarik di akhir laga.

Kedua tim sama-sama tengah berjuang keras untuk bisa merengkuh mahkota La Liga di akhir musim nanti. Baik El Real maupun El Barca hanya terpaut selisih poin yang tidak banyak dengan Atletico Madrid di puncak klasemen.

Selain rivalitas dan persaingan gelar juara, dilansir dari Marca, laga nanti bisa jadi momen tersendiri bagi Lionel Messi. Dalam laporan tersebut dikatakan jika El Clasico kali ini akan menjadi momen krusial bagi Messi untuk mengakhiri ‘kutukan Cristiano Ronaldo’.

Kutukan ini mencuat setelah Messi tampil buruk di laga kontra Real Madrid semenjak kepergian Ronaldo. Tercatat dalam enam edisi El Clasico, pemain asal Argentina itu selalu gagal mencetak gol maupun assist.


Baca Juga:


Gol terakhir Messi ke gawang Madrid terjadi pada Matchday 36 musim 2017/18, di Camp Nou. Ketika itu laga berakhir dengan skor 2-2 dan Ronaldo pun ikut mencetak gol ke gawang Barcelona.

Selain mengakhiri kutukan, laga nanti bisa jadi El Clasico terakhir Messi. Hal ini tidak lepas dari masa depan sang pemain di Barcelona yang tak kunjung menemui titik temu.

Sampai sekarang belum ada tanda-tanda kontrak baru. Messi pun bisa angkat kaki secara gratis di akhir musim nanti dan tak terlihat lagi di El Clasico berikutnya. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com