AC Milan
Sumber: The Sun

Ironi AC Milan, Tumpul Dikala Mantan Penyerang Semakin Tajam

Dimas Sembada - June 14, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie AMelepas Andre Silva dan Krzysztof Piatek sepertinya menjadi keputusan kurang tepat bagi AC Milan. Pasalnya, setelah kepergian keduanya,  I Rossoneri kesulitan menemukan ketajaman di lini serang.

Milan terbilang sebagai tim Serie A dengan jumlah gol paling minim musim ini. Tercatat tim asuhan Stefano Pioli itu hanya mencetak 28 gol saja dari 26 laga yang sudah dimainkan di Serie A.

Situasi kian sulit setelah Zlatan Ibrahimovic cedera. Rafael Leao dan Ante Rebic juga belum tampil konsisten sebagai juru gedor. Kondisi yang terjadi di Milan seharusnya bisa diantisipasi andai mereka tak melepas Piatek dan Andre Silva.

Milan melepas Piatek ke Herta Berlin dengan harga 27 juta euro saat Ibrahimovic datang pada Januari kemarin. Namun, belakangan striker Polandia itu mulai tampil apik dengan torehan empat gol dari 12 laga. Tiga gol diantaranya ia cetak dalam empat laga terakhir.


Baca Juga: 


Andre Silva sendiri sudah menjalani peminjaman  ke Sevilla sejak 2018/19. Bomber asal Portugal itu mencetak sembilan gol di La Liga. 

Di Bundesliga musim ini bersama Frankfurt, Andre Silva mulai tampil tajam. Bomber 24 tahun itu mencetak enam gol dari tujuh laga Bundesliga terakhir, total mencetak sembilan gol dan masih bisa bertambah.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com