Jadwal Liga Italia 2021/2022: Pekan-Pekan Awal Hawa Panas Sudah Terasa
Ilustrasi Serie A Italia, Foto: dok onesports.id

Jadwal Liga Italia 2021/2022: Pekan-Pekan Awal Hawa Panas Sudah Terasa

A Hendra - July 16, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Operator Liga Italia, Lega Serie A baru saja merilis jadwal lengkap mereka untuk musim 2021/2022. Diprediksi sudah akan terjadi laga yang ketat sejak pekan awal karena mempertandingkan beberapa laga menarik

Serie A Liga Italia 2021/2022 bakal bergulir bulan Agustus mendatang. Kompetisi dipastikan sepak mulan pekan pertama pada 22 Agustus 2021 dan rencananya akan tuntas pada 22 Mei 2022.

Pihak liga juga memastikan akan ada lima jeda internasional sepanjang musim 2021/2022. Lima jeda internasional tersebut yakni pada 5 September 2021, 10 Oktober 2021, 14 November 2021, 30 Januari 2022 dan 27 Maret 2022.

Selain itu, akan ada juga pertandingan Serie A yang berlangsung pada tengah pekan, yaitu pada 22 September 2021, 27 Oktober 2021, 1 Desember 2021, 22 Desember 2021 dan 6 Januari 2022.

Inter sendiri dijadwalkan bakal menjamu Genoa di pekan pertama. Sementara Juventus akan bertandang ke kandang Udinese dan AC Milan harus dijamu oleh Sampdoria.

Laga seru baru ada di pekan ketiga saat Napoli menantang Juventus di Stadion Diego Armando Maradona, Minggu (12/9) waktu setempat. Di sisi lain, runner-up musim lalu, AC Milan juga akan melakoni laga berat di waktu yang sama, yakni dengan menghadapi Lazio.


Baca Juga:


Juventus kembali dihadapkan dengan lawan sulit pada pekan selanjutnya. Si Nyonya Tua akan menjamu lawan kuat seperti AC Milan di Allianz Stadium, Hari Minggu (19/9).

Pekan keenam bakal menghadirkan Derby della Capitale antara Lazio vs AS Roma. Ini sekaligus menjadi Derby kota Roma pertama untuk Jose Mourinho dan Maurizio Sarri, yang musim ini membesut dua tim asal Kota Roma.

Sedangkan laga derby panas lain, yakni Derby d’Italia antara Inter Milan melawan Juventus baru akan hadir di pekan kesembilan, dengan Inter yang menjadi tuan rumah. Sementara Derby della Madonnina edisi pertama Milan vs Inter terjadi di pekan ke-12.

Putaran kedua bakal berbeda urutan lawan dengan putaran pertama. Hal ini tidak biasa terjadi seperti musim-musim sebelumnya, yang urutan lawan-lawannya mengikuti seperti di putaran pertama.

Juventus di awal putaran kedua atau tepatnya pekan ke-20, dipertemukan dengan Napoli, Milan melawan Roma, Bologna vs Inter, Fiorentina vs Udinese, dan Sampdoria vs Cagliari. Beberapa masih ada yang sama seperti pada putaran pertama, yakni Lazio vs Empoli dan Atalanta vs Torino. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com