Fans Messi
Fans Messi nekad masuk ke lapangan meski laga tanpa penonton (Sumber: Yahoo)

La Liga Akan Berikan Hukuman kepada Fans Messi, Kok Bisa?

Fachrizal Wicaksono - June 15, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Pihak La Liga dikabarkan akan mengambil tindakan hukum usai salah satu suporter masuk ke lapangan karena melanggar keamanan. Hal itu terjadi karena suporter itu ingin foto selfie dengan Lionel Messi saat laga Barcelona melawan Real Mallorca.

Penggemar tersebut terlihat mengenakan baju Argentina dengan nama dan nomor Messi. Dia muncul di lapangan pada awal babak kedua saat Barcelona memperoleh kemenangan telak dengan skor 4-0 melawan Mallorca pada Sabtu (13/6) .

Akhirnya, sang penggemar tersebut berhasil mengambil foto dalam jarak beberapa meter dengan Messi sebelum ditangkap oleh staf keamanan.

Menanggapi hal tersebut, La Liga mengatakan pihaknya menganggap insiden itu merupakan tindakan kriminal yang tidak bisa diabaikan. Dalam sebuah pernyataan, pihak La Liga Spanyol mengatakan pihaknya sangat mengecam atas insiden itu.

“Jelas perilaku ini membuat kesehatan orang lain dalam risiko yang besar untuk tertular. Tak hanya itu, ia juga merusak integritas kompetisi,” ujar salah satu perwakilan La Liga dikutip dari BBC Sport.


Baca Juga:


Penggemar itu mengklaim bahwa dirinya rela untuk memanjat pagar setinggi dua meter untuk mendapatkan akses ke stadion Mallorca. Hal tersebut sudah ia rencanakan sebelum pertandingan dimulai.

“Saya sudah merencanakan ini sejak saya tahu pertandingan itu terjadi. Saya ingin foto dengan Messi dan untuk bertemu dengannya karena dia adalah idola saya,” kata fans dari Prancis itu kepada stasiun radio Cadena Cope.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com