Moise Kean Tidak Bisa Gantikan Peran Ronaldo di Juventus
Moise Kean, Foto: dok Publikbogor

Moise Kean Tidak Bisa Gantikan Peran Ronaldo di Juventus

A Hendra - September 10, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Moise Kean menjadi salah satu rekrutan anyar Juventus pada bursa transfer musim panas tahun ini. Meski tampil cukup apik bersama Paris Saint-Germain, tapi petinggi Juve, Federico Cherubini menegaskan Kean tidak akan bisa gantikan peran Cristiano Ronaldo.

Juventus meresmikan kedatangan Moise Kean hanya beberapa saat jelang bursa musim panas ditutup 31 Agustus kemarin. Penyerang 22 tahun itu didatangkan ke Turin dengan status pemain pinjaman selama dua musim dari Everton.

Banyak pihak yang mengklaim dengan kedatangan Kean, Juventus akan mencoba memulai sebuah era baru. Kean diharapkan bisa mengisi lubang yang ditinggal Ronaldo pasca hengkang ke Manchester United dengan banderol sebesar 23 juta paun.

Jika melihat pencapaian Kean dengan 19 gol dan satu assist selama semusim memperkuat PSG sebagai pemain pinjaman dari Everton mengalahkan pencapaian Neymar, bisa jadi anggapan seperti itu tidak ada salahnya.

Tapi Federico Cherubini menegaskan Moise Kean tidak akan pernah bisa menggantikan sosok Ronaldo. Cherubini mengatakan bahwa Kean direkrut bukan untuk diplot sebagai mesin gol baru, tapi sebuah investasi masa depan buat Juventus.


Baca Juga:


“Ketika Cristiano memberitahu kami bahwa dia ingin pergi, kami dengan segera langsung mengantisipasi masa depan.” tutur Cherubini dilansir dari Tuttosport.

“Kean bukanlah pengganti dari penyerang asal Portugal tersebut. Dia hanya salah satu bidak dalam sebuah rencana untuk terus meraih kemenangan dengan proyek yang berbeda.”

Sebagai informasi, Ronaldo adalah mesin gol utama Juventus sedari periode 2018/2019 hingga 2020/2021 kemarin. Selama tiga musim lamanya, bomber asal Portugal itu mampu mencetak hingga 101 dengan sumbangan dua scudetto Italia. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com