RB Leipzig merayakan kemenangannya usai kalahkan Atletico Madrid
RB Leipzig merayakan kemenangannya usai kalahkan Atletico Madrid (Sumber: AFP/Miguel)

Musim Ini, Sejarah Baru Liga Champions Tercipta

Dimas Sembada - August 16, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Semifinal Liga Champions musim 2019/20 mempertemukan empat tim dari dua negara yang berbeda, yakni Prancis dan Jerman. Untuk kali pertama, tidak ada wakil Inggris, Italia dan Spanyol.

Olympique Lyon jadi tim terakhir yang memastikan diri melaju ke empat besar Liga Champions usai mengandaskan perlawanan Manchester City dalam pertandingan di babak perempatfinal, Minggu (16/8/2020) dinihari WIB di Estadio Jose Alvalade.

Lolos ke semifinal, selanjutnya Lyon akan menghadapi tim besar lainnya, yaitu Bayern Munchen. Adapun pertandingan semifinal Liga Champions lainnya akan mempertemukan antara raksasa Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain melawan RB Leipzig.

Dengan demikian, ini jadi kali pertama sejak delapan tahun terakhir hanya ada dua negara di semifinal Liga Champions. PSG dan Lyon mewakili Prancis dan Leipzig serta Bayern sebagai perwakilan Bundesliga Jerman.

Selain itu, berdasarkan catatan UEFA, sejak kali pertama kompetisi ini berubah nama dari sebelumnya Piala Champions pada tahun 1992, musim 2019/20 menjadi yang pertama kalinya tidak ada tim asal Inggris, Italia dan Spanyol tembus empat besar.

Wakil-wakil dari ketiga negara tersebut sudah habis di babak perempatfinal. City jadi tim Inggris yang melaju paling jauh setelah Chelsea dan Liverpool kandas di babak 16 besar.

Sementara wakil Spanyol, yakni Atletico Madrid dan Barcelona gugur di perempat final. Real Madrid sendiri sudah terdepak sedari babak 16 besar bersama Valencia. Di sisi lain, wakil Italia yang paling jauh melangkah di Liga Champions musim ini adalah Atalanta.

Meski baru debut di Liga Champions, tapi La Dea bisa tembus perempatfinal sebelum ditumbangkan PSG. Juara liga Italia, Juventus bersama Napoli sudah harus tersingkir di babak 16 besar. Sementara Inter Milan terdepak di fase grup.


Baca Juga:


Menariknya, ketiga wakil negara tersebut malah berkumpul di Liga Europa. Manchester United akan menghadapi Sevilla di semifinal Liga Europa, sedangkan Inter bersua Shakhtar Donetsk.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com