Catatan Head To Head Zidane vs Guardiola Sama Kuat
Sumber: Twitter

Pep Guardiola Putus Rekor Menakjubkan Zidane di Liga Champions

Fachrizal Wicaksono - August 8, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Dalam hidup, bakal selalu ada yang pertama untuk segala hal. Termasuk dalam karier kepelatihan Zinedine Zidane yang untuk pertama kalinya harus melihat tim besutannya tersingkir di fase 16 besar Liga Champions.

Real Madrid-nya Zidane punya misi berat memutar balikan ketertinggalan 1-2 dari leg pertama 16 besar Liga Champions saat bertandang ke Etihad Stadium, markas Manchester City, Sabtu (8/8/2020) dinihari WIB.

Tugas itu semakin berat ketika Raheem Sterling sudah membawa City unggul 1-0 di menit ke-6 dan merubah agregat jadi 1-3. Madrid yang berusaha bangkit bisa membuat gol melalui Karim Benzema di menit ke-26 tapi Gabriel Jesus memupus mimpi El Real dengan golnya di menit 68. Hingga laga usai, City unggul agregat 4-2 atas Los Blancos.

https://www.instagram.com/p/CDjVwS6IGdO/

Bagi Zidane, kekalahan dan kegagalan ini sangat menyakitkan, sebab secara langsung menghilangkan kesempurnaannya di ajang Liga Champions. Sebab, sebagai pelatih, ia belum pernah tumbang di fase gugur sekalipun dan selalu bisa menutup kompetisi dengan status sebagai juara.

Kali pertama ditunjuk sebagai pelatih Madrid musim 2015/2016, Zidane bisa menyingkirkan AS Roma di babak 16 besar, berlanjut dengan Wolfsburg di perempat final, lalu Manchester City di semifinal sebelum menjadi juara dengan mengalahkan Atletico Madrid di partai final.


Baca Juga:


Semusim setelahnya, giliran Napoli yang dilibas di fase knockout, diikuti oleh Bayern yang disingkirkan, lalu Atletico Madrid di partai semifinal dan menyikat Juventus di laga final.

Zidane kembali bisa menunjukkan kecakapannya sebagai juru racik tim usai melewati hadangan Paris Saint-Germain di 16 besar Liga Champions musim 2017/2018, lalu mengalahkan Juventus di perempat final dan Bayern Munchen di empat besar sebelum keluar sebagai juara dengan menghancurkan Liverpool di partai puncak.

Pada musim 2018/2019, Zidane sempat memutuskan rehat dari dunia sepakbola dan digantikan oleh Julen Lopetegui dan Santiago Solari. Di bawah asuhan dua pelatih ini, Madrid gagal total dengan sudah tersingkir sedari 16 besar Liga Champions saat bersua Ajax Amsterdam.

Sayang, sekembalinya Zidane ke Madrid, rekor impresifnya di kompetisi Eropa harus putus di tangan Pep Guardiola yang notabene adalah eks pelatih Barcelona, musuh bebuyutan Madrid dan kini menukangi Manchester City.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com