PT LIB Belum Mengetahui Sponsor Utama Liga 1 Musim Depan
Sujdarno – Tribunnews

Sponsor Belum Pasti, Title Liga 1 Kemungkinan Berubah?

Catrine Mega - June 18, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – PT Liga 1 mengonfirmasi kemungkinan adanya perubahan sponsor utama Liga1 musim depan. Setelah sebelumnya Shopee menjadi sponsor utama, 1 musim depan masih menunggu keputusan mengenai sponsor dari PSSI.

“Kelihatannya sedikit berubah [sponsor utama]. Ya nanti kita lihat aja titelnya seperti apa untuk kompetisi Liga 1 2021 mendatang. Kalau untuk sponsor, nanti biar PSSI yang umumkan,” ungkap direktur operasional PT LIB, Sudjarno.

Ia menegaskan sponsor utama nanti akan langsung diumumkan PSSI. Yang jelas pihak penyelenggara tidak akan memberikan sponsor kepada produk minuman beralkohol.

“Insyaallah mudah-mudahan ya dalam waktu dekat ini bisa diumumkan oleh PSSI masalah sponsor ini. Yang jelas bukan perusahaan minuman ya,” tambahnya.

Sujdarno mengatakan setiap klub akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti subsidi dari transportasi, swab dan hak komersial. Namun ia masih belum ingin memberitahu secara persis apa detail dari hak komersial itu sendiri.

PT LIB mengatakan mereka akan segera membuat manager meeting untuk menyampaikan hak dan kewajiban dari setiap klub Liga 1 nanti.


Baca Juga:


“Kami sampaikan ke klub, hak dan kewajiban bahwa hak klub mendapatkan hotel transportasi subsidi, swab antigen, hak komersial,” tambahnya.

Setiap klub wajib terus menjaga proksi yang ada. PT LIB sebagai penyelenggara mengatakan mereka tidak menyiapkan lokasi latihan seperti yang mereka lakukan pada Piala Menpora lalu.

“Kewajiban jaga prokes, lapangan latihan tidak kami siapkan. Piala Menpora juga kita tidak siapkan lapangan latihan. Di masa recovery day antar laga, bukan antar seri, kami tak siapkan lapangan latihan.” jelasnya. (DES)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com