Site icon Vivagoal.com

5 Bomber Tajam di Indonesia Sejak Era Liga 1

5 Fakta Liga 1

Vivagoal 5 Fakta –  Sosok striker memegang peranan penting dalam tiap tim, tak terkecuali dengan klub Indonesia. Sejak Liga Indonesia berganti nama menjadi Liga 1 Indonesia pada 2017 lalu, klub tanah air tak ragu untuk mendatangkan juru gedor elit dari seluruh penjuru dunia. 

Klub-klub lokal yang berusaha mendatangkan legiun asing tentu memiliki ekspektasi tinggi dengan kualitas yang mereka miliki. Tak jarang, klub juga berharap mereka dapat membawa timnya meraih gelar juara.

Kedatangan striker asing memang kerap kali menjadi solusi untuk tim lokal, beberapa diantara mereka mampu menjadi momok menakutkan untuk tim lawan sekaligus menjadi top skor.

Inilah daftar top skor di Indonesia sejak era Liga 1:

1. Sylvano Comvalius

Musim 2017 adalah tahun perdana bagi pemain berdarah Belanda ini berkiprah dalam sepak bola Indonesia. Kala itu,  Comvalius berseragam Bali United. Meski gagal membawa Serdadu Tridatu juara, namun pemain bernomor punggung 99 ini berhasil menjadi top skorer di musim debutnya. 

Bersama Serdadu Tridatu, Comvalius tampil sebanyak 34 kali dan berhasil menorehkan 37 gol. Hasil ini menjadikan Comvalius sebagai top skorer Liga 1 2017, raihan ini juga sekaligus mematahkan rekor top skor sepanjang masa Indonesia yang sebelumnya di pegang oleh Peri Sandria, yaitu 36 gol.

Tidak hanya itu, kesuburan Comvalius ini juga membuat pasukan Serdadu Tridatu menjadi tim tersubur di Liga 1 2017 dengan 76 jaringan sepanjang musim. Dengan kata lain, setengah dari total gol Bali United dicetak oleh Sylvano Comvalius.


Baca Juga:


Sayangnya Comvalius hanya berseragam Serdadu Tridatu semusim saja, 2018 ia melanjutkan karirnya menuju  tim asal Thailand, Suphanburi dan melanglangbuana ke Kuala Lumpur.

Pada 2019 dia kembali ke Indonesia tapi bukan untuk Bali United, melainkan Arema. Kini, di Shopee Liga 1 2020, pemain berdarah Belanda itu dipinjamkan ke Persipura Jayapura.

2. Aleksandar Rakic

Di Liga 1 musim 2018, tak jauh berbeda dengan musim-musim sebelumnya. Penyerang asing masih menguasai tangga pencetak gol terbanyak, dimana bomber PS Tira kala itu, Aleksandar Rakic dinobatkan jadi top skorer. 

Sama seperti Comvalius, Rakic menjadi topskor pada musim debutnya di Indonesia. Di bawah  besutan Rudy Eka. Rakic berhasil tampil penuh sepanjang musim 2018, yakni 34.

Dari 34 penampilan yang ia lakoni bersama PS Tira, Rakic berhasil menorehkan 21 gol, dibayangi David da Silva 20, dan Marko Simic 18 gol. Namun sayang moncer nya Rakic tidak mampu mengantarkan tim asal Bogor itu menjadi juara. PS Tira sendiri hanya berada di posisi ke 15 saat klasemen akhir Liga 1 2018.

 3. Marko Simic

Liga 1 2019 adalah musim kedua Simic berseragam Persija Jakarta. Musim sebelumnya, meski Simic tidak menjadi top skorer, namun performa Simic terbilang memuaskan dengan mengantar Persija juara. Ia berhasil menempati posisi ketiga dengan catatkan 18 gol sekaligus mengantarkan Persija Juara Liga 1 2018.

Tahun 2019 pria asal Kroasia ini menjelma menjadi mimpi buruk semua kiper yang berkiprah di Liga 1. Simic berhasil tampil solid dengan menjadi topskor berkat sokongan  Riko Simanjuntak dan Heri Susanto dengan torehan 28 gol. 

Sayangnya musim 2019 menjadi musim yang berat untuk tim ibukota ini. Persija Jakarta hanya berkutat dalam papan tengah  setelah ditinggal oleh pelatih mereka musim 2018, Stefano Cugurra Teco.

4. Wander Luiz

Meski musim 2020 baru berjalan tiga pekan, tapi rekrutan anyar Persib Bandung, Wander Luiz tampil impresif. Empat gol dia ciptakan dari tiga pertandingan awal. Alhasil, hingga pekan ketiga ini, Luiz berhak atas predikat top skor.

Catatan itu mengantarnya menjadi pemain kedua Persib yang mampu mencetak tiga gol dari tiga laga awal liga resmi sejak Liga Indonesia pertama bergulir tepatnya pada 1994/95. Tak sampai disitu, Luiz, bahkan memuncaki daftar pencetak gol setidaknya hingga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020.

Alhasil penampilan apik Wander Luiz, mengantarkan Persib merajai Liga 1 2020 untuk sementara waktu. Dimana saat ini, Liga tengah dihentikan lantaran Pandemi Corona.

5. Beto Goncalves

Meski daftar top skorer Liga 1 dihuni oleh striker asing, bukan berarti striker lokal tidak mampu mengimbangi kualitas mereka. Salah satu pemain naturalisasi Indonesia, Alberto Goncalves, tetap layak masuk daftar. 

Di usianya yang sudah tidak muda lagi, Beto tetap mampu menampilkan permainan terbaiknya. Dia dikenal tajam dengan mampu memanfaatkan suplai bola menjadi gol. Umur hanyalah sebatas angka memang cocok disematkan pada pemain ini.

Pada musim 2018, Beto memang hanya mampu mengoleksi enam gol, tapi hijrah menuju Madura United di Liga 1 2019, Beto kembali tajam. Pemain berdarah Brasil itu sukses menorehkan 18 gol. Hasil ini juga membayangi raihan top skor 2019, Simic yang telah mengoleksi 28 gol.


Baca Juga:


Beto sendiri tampaknya betah bersama Madura United, buktinya musim ini ia masih bertahan dengan Laskar Sape Kerap itu. Musim ini Beto masih menunjukan tajinya dengan mencetak tiga gol dari tiga pertandingan. 

Torehan ini sekaligus mengantarkan Beto berada di urutan kedua top skor sementara Shopee Liga 1 2020. Musim ini pun menjadi harapan besar untuk pemain naturalisasi ini memuncaki top skorer.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version