Site icon Vivagoal.com

5 Transfer Penting Chelsea Bersama Frank Lampard

5 Fakta Transfer Chelsea

Vivagoal 5 FaktaSejak Frank Lampard datang menukangi Chelsea, pola dan kebijakan transfer klub berubah. Seolah lebih menyukai pemain-pemain muda, perombakan skuad dilakukan.

Meski sebagian klub mengalami krisis finansial akibat pandemi corona, tapi Chelsea, tetap getol berbelanja pemain baru. Mungkin, aktifnya Chelsea di bursa transfer khususnya musim panas ini tak lepas dari baru terbebasnya mereka dari hukuman finansial fair play.

Sejak Lampard ambil kuasa, pemain-pemain muda The Blues,  langsung mendapatkan panggung. Sebut saja Mason Mount, Tammy Abraham, atau mungkin Christian Pulisic yang jadi pilar penting Chelsea musim lalu.

Tak sampai disitu, Lampard juga coba meremajakan skuad. Pemain-pemain baru didatangkan dengan beberapa kesamaan, terbaik diposisinya dan berusia muda.

Kali ini, vivagoal mengulas 5 pemain penting dan diyakini bakal membawa perubahan bagi Chelsea di era Frank Lampard.

1.Hakim Ziyech

Sumber: Daily Star

Meski baru bergabung berasama Chelsea pada musim panas lalu, tapi transfer Ziyech telah rampung sejak lama. Tepatnya pada bursa musim dingin, The Blues memastikan jadi pelabuhan karier pemain asal Maroko tersebut.

Penampilan impresif Ziyech bersama Ajax Amsterdam membuat Lampard kepincut. Sejak didatangkan Dari FC Twente 2016 silam, Ziyech mencapai permainan terbaiknya di Amsterdam dengan mengemas 48 gol.

 Merapatnya Ziyech ke Stamford Bridge jelas jadi angin segar buat fans. Beberapa bahkan menganggap sebagai transfer idaman dan sang pemain dinilai layak menggantikan lubang yang ditinggal Eden Hazard.

“Hakim Ziyech kini jadi harapan baru Chelsea, Ziyech diharapkan mampu mengisi kekosongan yang ditinggal Hazard. Kecepatan, umpan akurat, serta penyelesaian akhir yang dingin jadi kualitas yang bakal dia tawarkan,” kata salah fans dikutip dari laman resmi Chelsea.

2.Timo Werner

Timo Werner. Sumber: The Sun

Lini serang jadi salah satu fokus yang dibenahi Frank Lampard menyongsong musim 2020/21. Timo Werner, yang tampil gemilang bersama RB Leipzig didatangkan untuk jadi juru dobrak baru.

Sempat bertarung sengit dengan Liverpool dalam  upaya mendatangkan Werner, Chelsea pada akhirnya keluar sebagai pemenang usai menggelontorkan 47,5 juta Poundsterling. Dimana menurut Werner, ada peran besar Lampard yang coba meyakinkannya sebelum akhirnya memilih hijrah ke London Barat.

“Saya senang bergabung ke Chelsea, ini momen membanggakan bagi saya. Setelah empat tahun yang fantastis. Saya menantikan musim depan dengan rekan tim, manajer yang baru dan tentu saja fans Chelsea. Bersama kita bisa meraih kesuksesan di masa depan,” kata Werner.


Baca Juga: 


Werner sendiri baru saja menjalani debut bersama Chelsea di partai resmi liga Inggris. Bertandang ke merkas Brighton, Werner berkontribusi pada gol pertama The Blues. Pergerakannya di kotak penalti membuat pemain Brighton harus menjegal hingga membuahkan penalti untuk tim tamu.

3.Kai Havertz

Chelsea sukses mendaratkan gelandang serang muda terbaik Eropa, Kai Havertz, beberapa saat sebelum Liga Inggris dimulai. Havertz, sepakat diikat  kontrak lima tahun dengan tebusan 71 juta pounds untuk Bayer Leverkusen.

Predikat gelandang muda terbaik nampak tak berlebihan buat Havertz. Selama merumput di Bundesliga, Pemain Jerman itu telah mencetak 36 gol dan menyumbangkan 25 assist dalam 118 penampilan .

Mendapatkan Havertz jelas jadi investasi masa depan Chelsea. Direktur Chelsea, Marina Granovskaia bahkan menyebut Havertz sebagai salah satu rekrutan penting The Blues.

“Kai adalah salah satu pemain terbaik seusianya di dunia sepakbola, jadi kami sangat senang bahwa masa depannya ada di Chelsea. Dia adalah bakat yang menarik dan dinamis. Kami senang bisa menambahkan keserbagunaan dan kualitasnya ke skuad sebelum musim dimulai,” kata Marina dikutip BBC.

4.Ben Chilwel

Ben Chilwell. Sumber: The Guardian

Tak melulu soal garis penyerang, pertahanan tak luput dari perhatian Frank Lampard. Lama dihubungkan dengan Ben Chilwell, eks Leicester City itu akhirnya resmi berseragam Chelsea pada Agustus lalu.

Chilwell jelas bakal jadi upgrade untuk sektor full back  yang sebelumnya ditempati Marcos Alonso. Selain masih muda, pengalamannya di Liga Premier Inggris membuatnya dianggap sosok tepat untuk  mengisi salah satu pos pertahanan Chelsea.

Chilwell sendiri  bersyukur bisa berada di bawah asuhan Frank Lampard. Punya skuad berisikan pemain-pemain muda, sang pemain merasa tertantang untuk memberi permainan terbaik di Stamford Bridge.

“Saya tidak sabar untuk menjadi bagian dari skuad muda dan dinamis yang dipimpin oleh Frank Lampard saat kami menantang untuk mendapatkan penghargaan musim depan. Saya tidak sabar untuk memulai dan semoga tidak lama lagi kami akan bermain di depan fans di Stamford Bridge, ” jelas Chillwell.

5.Malang Sarr

Sumber: Youtube

Meregenerasi lini belakang jadi hal wajib buat Chelsea saat menghadapi musim 2020/21. Alhasil, The Blues berhasil mendapatkan tandatangan bek asal Prancis, Malang Sarr.

Menurut talkSports, Sarr pantas disebut sebagai bek papan atas yang layak menjadi palang pintu Chelsea.  Direktur Chelsea, Marina Granovskaia, juga mengamini hal tersebut dengan menilai pemain 21 tahun itu punya prospek di masa depan.


Baca Juga: 


“Kesempatan untuk menandatangani Malang adalah salah satu yang tidak bisa kami lewatkan. Dia adalah prospek yang luar biasa dan kami akan memantaunya dengan cermat selama masa pinjamannya, berharap dia akan segera kembali ke Chelsea. Kami sangat senang menyambutnya di klub hari ini,” tutup Marina.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version