Bakal Tangani Everton, Begini Statistik Frank Lampard Sebagai Pelatih
Vivagoal – Liga Inggris – Performa Everton sepanjang musim ini jauh dari kata memuaskan. Rafael Benitez pun dipecat dari jabatannya sebagai manajer tim, dengan Frank Lampard disebut-sebut bakal segera diperkenalkan sebagai suksesornya.
Everton saat ini masih tanpa manajer setelah memecat Rafael Benitez pada 16 Januari 2022 kemarin. Pelatih asal Spanyol tersebut dilengserkan dari jabatannya setelah serangkaian hasil buruk yang didapatkan The Toffees, khususnya di ajang Liga Inggris.
Everton masih berusaha keras untuk menjauh dari ancaman degradasi di akhir musim. Richarlison dkk sementara masih terjebak di posisi ke-16 klasemen Liga Inggris, dengan 19 poin. Mereka cuma berselisih empat angka dari Newcastle United di urutan ke-18 atau batas atas zona degradasi.
Menurut pemberitaan media-media di Inggris, Frank Lampard, yang pada Januari 2021 kemarin dipecat sebagai manajer Chelsea, digadang bakal segera diperkenalkan sebagai pengganti Benitez.
Andai itu benar terjadi, maka Lampard dipastikan punya tugas berat untuk membawa Everton lolos dari jurang degradasi. Selain itu Ia perlu meneruskan tradisi mereka yang dalam empat dari lima musim terakhir selalu bisa finish di posisi tujuh besar.
Baca Juga:
- Sukses di Asia, Cannavaro Masuk Daftar Kandidat Manajer Everton
- Everton Taruh Rooney di Opsi Kedua Jika Gagal Dapatkan Lampard
- Frank Lampard Masuk Daftar Kandidat Pengganti Benitez di Everton
- Dipecat! Begini Buruknya Statistik Benitez Selama Membesut Everton
Berdasarkan catatan Transfermarkt, Frank Lampard sebenarnya bukanlah sosok manajer berpengalaman di Premier League. Lampard terjun ke dunia kepelatihan pada 2018 dengan menangani klub divisi Championship, Derby County.
Berhasil meloloskan Derby County ke final Playoff untuk merebut tiket promosi ke Premier League, Lampard pun kemudian dipercaya menangani Chelsea pada 2019. Di musim pertamanya menangani The Blues, Lampard bisa membawa Chelsea finish di posisi empat klasemen akhir Liga Inggris sekaligus memastikan satu tiket ke Liga Champions musim 2021/2022.
😄👍@LewisDobbin 🔵 pic.twitter.com/ZcRV1vcuMZ
— Everton (@Everton) January 27, 2022
Tapi performa Chelsea anjlok ketika Lampard memasuki musim keduanya di Stamford Bridge. Tercatat, dari 19 laga yang dipimpinnya di Liga Inggris, Lampard cuma bisa menorehkan delapan kemenangan, lima imbang dan enam kali kalah. Performa minor itu membuat Chelsea terpuruk di posisi ke-10.
Pada prosesnya, Lampard kemudian harus merasakan palu pemecatan pada 25 Januari 2021 dan posisinya digantikan oleh Thomas Tuchel hingga saat ini.
Dikutip dari Transfermarkt, selama tiga tahun berkarier sebagai pelatih, Lampard mampu membukukan 70 kemenangan, dengan 30 hasil imbang dan 41 kali kalah dari 141 pertandingan. Persentase kemenangannya cuma sebesar 49%, terburuk kedua di era Roman Abramovic setelah Andre Villas-Boas yang punya 47,5%. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com