Romelu Lukaku (kiri) dan Lautaro Martinez (kanan) sedang berpelukan usai mecetak gol
Romelu Lukaku (kiri) dan Lautaro Martinez (kanan) sedang berpelukan usai mecetak gol (Sumber: Goal)

Conte Nilai Dua Bintanganya Masih Akan Terus Berkembang

Irman Maulana - October 27, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Pelatih Inter Milan, Antonio Conte percaya jika potensi yang dimiliki oleh dua pemain andalannya, Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez masih bisa terus berkembang.

Sejak kedatangannya di musim lalu, Lukaku saat ini muncul sebagai sumber gol utama Nerazzurri. Kehadiran Lukaku, sedikit banyak mempengaruhi performa pemain lain seperti Lautaro Martinez.

Lukaku dan Martinez  muncul sebagai salah satu duet penyerang yang paling mematikan di Eropa. Keduanya silih berganti membawa perubahan di tubuh tim yang sempat kesulitan dalam beberapa musim terakhir.

Hampir dipastikan mereka bakal kembali menjadi tumpuan Inter di Liga Champions menghadapi Shakhtar Donetsk, Rabu (28/10) dini hari. Menurut, Conte keduanya masih memiliki ruang untuk berkembang lebih baik lagi.

“Secara perlahan Inter mulai kembali mendapatkan status penting mereka di Eropa,” ujar Conte dilansir Football Italia.

“Perjalanan indah musim lalu (di Europa League) memberikan kami pengalaman lebih. Kami harus lanjut membicarakan soal mentalitas, kengininan dalam pertandingan dan terus maju. Saya pikir itu jalan yang tepat.

“Saya pikir masih ada ruang untum berkembang bagi Romelu dan Lautaro. Mereka bisa menjadi lebih penting untuk tim, tapi perlu memenangkan sesuatu terlebih dulu sebelum dibandingkan dengan pemain lain.”

Inter sendiri dua bulan lalu menang besar 5-0 atas Shakhtar di ajang Europa League. Tapi Conte mengingatkan jika kondisi tersebut telah berubah, sehingga hal tersebut tak bisa jadi perbandingan.

“Sepertinya kami tidak bisa membandingkannya karena di pertandingan tersebut Inter tampil sempurna,” ungkapnya.

“Kami hampir sempurna dalam dua fase dan akan sangat penting untuk mengulangi pertandingan dengan aman dari berbagai sudut pandang.

“Saya tidak mau melihat kepasifan dalam dua fase. Saya ingin tim siap menyerang dan menciptakan peluang seperti yang dilakukan selama proses latihan.”


Baca Juga:


Inter patut waspada pada Shaktar karena mereka mampu melibat Real Madrid pekan lalu. Conte pun sadar bahwa Shaktar tak bisa dianggap enteng karena tidak mudah mencetak tiga gol saat melawan tim seperti Real Madrid.

“Kamu tidak mencetak tiga gol melawan Real Madrid tanpa nilai penting. Kami berahap menjalani laga bagus dan melakukan apa yang telah disiapka selama latihan,” pungkasnya.

“Kami menonton pertandinga mereka, begitupun sebaliknya. Mereka adalah tim kuat dalam realitas sepakbola Eropa.

“Pujian untuk Shakhtar karena hampir selalu bisa mencari pemain kuat (di bursa transfer). Saya ingat pernah melawan mereka di Liga Champions bersama Juventus. Mereka memiliki pemain tak terkenal, seperti William, (Darijo) Srna, (Henrikh) Mkhytarian dan Fernandinho. Saat ini mereka masih menjadi pemain yang bernilai.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com