Gol Kemenangan Wolves Dianulir Wasit, Klopp Beri Saran Soal VAR
Jurgen Klopp, Foto: dok situs resmi Liverpool

Gol Kemenangan Wolves Dianulir Wasit, Klopp Beri Saran Soal VAR

A Hendra - January 8, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Pelatih Liverpool FC, Jurgen Klopp, menyarankan agar Video Assistant Referee (VAR) tidak hanya mengandalkan satu angel saja. 

Laga Liverpool vs Wolverhampton dihelat di Anfield Stadium pada Minggu (8/1) dini hari WIB, untuk laga putaran ketiga Piala FA. Duel kedua kesebelasan berakhir sama kuat, 2-2 dan terpaksa harus rematch di markas Wolves untuk mencari pemenang .

Wolverhampton sendiri mampu memulai laga dengan sangat baik setelah unggul lebih dahulu lewat gol Goncalo Guedes pada menit ke-26. Namun, keunggulan itu gagal dipertahankan setelah Liverpool bisa melakoni comeback lewat gol dari Darwin Nunez di akhir babak pertama dan Mohamed Salah di menit ke-52.

Gol Kemenangan Wolves Dianulir Wasit, Klopp Beri Saran Soal VAR
Wolves, Foto: dok Twitter @360hub2

Wolves sendiri berhasil mencetak gol penyama kedudukan lewat Hwang Hee-chan saat laga sudah berjalan satu jam lebih. Wolves bahkan bisa saja menutup pertandingan dengan kemenangan 3-2 jika gol ketiga mereka di menit ke-80 melalui Toti Gomes tak dianulir wasit karena berbau offside.

Gol itu sendiri sempat ditinjau ulang oleh VAR, dan pada tayangan ulang sebetulnya tak terlalu nampak soal offside. Keputusan hakim garis mengangkat bendera offside ditengarai karena pergerakan Matheus Nunes yang mengambil sepak pojok untuk Wolves, sebelum bola dimainkan kembali kepadanya saat fase permainan berkembang menjadi gol.


Baca Juga:


Saat bola mengarah balik ke Nunes, disitulah posisi offside terjadi yang berujung pada keputusan menganulir gol Toti Gomes. Jurgen Klopp sendiri menegaskan sangat penting agar VAR tidak hanya mengandalkan satu angle.

“Saya tidak yakin dengan gol ketiga mereka (Wolves). Kami memiliki gambaran yang mungkin terlihat offside, tapi saya bisa mengerti mengapa mereka marah. Kami tidak ingin VAR hanya memiliki satu sudut,” jelas Klopp dilansir dari ITV. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com