Keberadaan Ronaldo Menguntungkan Juventus Selama Di Liga Champions, Kok Bisa
Sumber: Foto AFP/Marco Bartorello

Keberadaan Ronaldo Menguntungkan Juventus Selama Di Liga Champions, Kok Bisa?

Fido Moniaga - July 29, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Mulai babak perempatfinal Liga Champions nantinya akan digelar di Portugal. Dan jika Juventus mampu lolos, maka mereka akan merasa tampil di kandang sendiri karena keberadaan Cristiano Ronaldo.

Juventus sendiri masih harus menjalani leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Sebelumnya mereka kalah 1-0 dalam lawatannya ke markas Lyon.

Leg kedua sendiri akan digelar di Allianz Stadium pada 8 Agustus mendatang. Setelahnya, babak perempatfinal akan serentak digelar di Portugal.

Jika tim-tim lain akan merasa asing karena bermain di luar kandang, mungkin hal berbeda akan dirasakan Juventus andai lolos. Hal ini karena keberadaan Ronaldo yang akan menarik perhatian banyak orang untuk mendukung Juventus nantinya.

“Ronaldo adalah pemain yang sangat-sangat besar di Portugal dan saat ini beberapa orang Portugal adalah pendukung Juventus,” ujar direktur eksekutif Portuguese Institute of Administration and Marketing (IPAM), Daniel Sa dikutip dari Goal International.

Daniel Sa juga menyebut dengan digelarnya Liga Champions di Portugal, itu akan membantu ekonomi masyarakat di sana. Hal itu akan ditambah dengan kehadiran pemain 35 tahun tersebut.


Baca Juga:



“Saya pikir ini bisa meningkatkan perhatian di Portugal dan meningkatkan dampak ekonomi. Semua orang sangat senang bisa melihat pemain terbaik dunia selama 12 hari di negara ini,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Daniel Sa melihat UEFA mempercayakan penuh gelaran akbar itu di Portugal karena mereka yakin pihaknya bisa menjamin semua hal terutama dalam hal jaminan kesehatan.

“Mungkin UEFA punya keyakinan terhadap pihak berwenang Portugal bahwa kami mampu menyediakan standar dan level keamanan yang tepat, terutama soal keamanan kesehatan, dan ada rasa percaya dengan cara Portugal dalam menghadapi pandemi,” pungkasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com