Lukaku Beberkan Alasannya Gabung Inter Milan

Mampukah Lukaku Menembus Solidnya Pertahanan Serie A?

Fido Moniaga - August 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Setelah hengkang ke Inter Milan, Romelu Lukaku dihadapkan dengan tuntutan untuk bisa menaklukkan kokohnya pertahanan tim-tim di sana. Dengan harga transfer yang tak murah, Lukaku tentu harus bisa menunjukkan kualitas terbaiknya.

Inter Milan akhirnya berhasil menyelesaikan saga transfer Romelu Lukaku dari Manchester United. Sebelumnya mereka terus menjalani negosiasi alot dengan MU terkait banderol transfer pemain asal Belgia tersebut.

Baca juga: Lukaku Minggat, Waktunya Alexis Sanchez Bersinar?

MU awalnya memasang harga tak kurang dari 80 juta pounds. Namun penawaran terakhir Inter di angka 75 juta pounds tak kuasa mereka tolak. Lukaku akhirnya pergi dari Old Trafford musim panas ini.

Kehadiran Lukaku di Inter membuat Andre Villas-Boas yang pernah membesutnya teringat perkembangan performa si pemain. Ia menyebut Lukaku merupakan salah satu penyerang terbaik di dunia yang siap menunjukkan taji di Italia.

“Dia adalah pemain yang memiliki tenaga ekstra. Saya sedikit terobsesi dengan formasi 4-3-3 di Chelsea. Saya menempatkan dirinya sebagai penyerang sayap dan dia tak begitu senang dengan itu,” ujar Villas-Boas seperti yang dikutip dari Goal.

Baca juga: Mantan Pemilik Inter Sebut Icardi Labih Baik dari Lukaku

“Pada akhir tahun dia memilih pindah ke West Brom dan Everton sebagai pemain pinjaman sebelum bergabung dengan Manchester United. Dia menjadi salah satu penyerang terbaik di dunia,” lanjutnya.

Villas-Boas kemudian mengatakan jika Lukaku adalah sosok penyerang yang sangat mematikan ketika mendapat ruang. Nantinya ia akan berhadapan dengan bek-bek tangguh Italia yang tentu tak akan membiarkannya bergerak dengan bebas. Oleh karena itu semua kini bergantung pada Antonio Conte sebagai pelatih barunya.

Baca juga: Legenda United Sebut Penjualan Lukaku Adalah Langah yang tepat

“Dia cepat ketika mendapatkan ruang. Anda mungkin tidak akan menemukan banyak ruang di Italia. Para pemain Italia punya kemampuan bertahan yang hebat. Akan sedikit sulit baginya, namun dia punya teknik sentuhan yang bagus,” tambahnya.

“Kemampuan duel di udara luar biasa. Saya tak tahu bagaimana cara Conte untuk mengeluarkan kemampuan terbaik Lukaku. Dia adalah pemain yang bagus. Sosok yang sangat baik dan rendah diri. Saya bisa mengingat masa-masa indah dengannya,” tandasnya.

https://www.instagram.com/p/B044iS5Hb-Y/

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com