Ronaldo: Soal Klub Baru Nanti Saja Yang Penting Juara Euro Dulu
Cristiano Ronaldo, Foto: dok Portugal News

Ronaldo: Juara Euro Dulu, Soal Klub Baru Nanti Saja

A Hendra - June 15, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Sejauh ini, spekulasi soal masa depan Cristiano Ronaldo belum juga ada kejelasan apakah akan bertahan di Juventus atau tidak. Namun, Ronaldo memilih melupakan hal tersebut sejenak dan fokus membawa Portgual raih juara di Piala Eropa 2020.

Selama tiga musim di Juventus, Ronaldo bisa dibilang telah menjalani karier yang cukup mengilap.  Penyerang berusia 36 tahun itu sudah mengemas lebih dari 100 gol dalam 133 penampilannya di semua kompetisi. Ia pun berhasil membantu Juventus memenangi dua titel Scudetto dan satu Coppa Italia.

Tapi karier Ronaldo di Turin diprediksi sudah akan selesai pada musim panas ini. Meski kontraknya masih menyisakan setahun lagi, tapi Juventus dilaporkan siap melego Ronaldo demi mengurangi beban tagihan gaji klub.

Ronaldo memang menjadi pemain termahal Juventus dengan gaji sebesar 31 juta euro per tahun atau sekitar Rp 535,6 miliar. Sejauh ini, Manchester United, Real Madrid dan Paris St. Germain santer diberitakan bakal jadi destinasi selanjutnya Ronaldo.

Namun soal di mana akan bermain musim depan, Ronaldo mengaku tidak memusingkan hal tersebut.  Fokusnya saat ini cuma membawa Portugal mempertahankan trofi Piala Eropa yang sudah dimenangkan pada edisi sebelumnya, yakni 2016 kemarin.


Baca Juga:


“Saya sudah bermain di level tertinggi selama 18 tahun dan soal klub itu tidak menggangguku. Seandainya pun saya masih berusia 18 atau 19 tahun pun, itu juga tidak akan mengganggu tidurku dengan memikirkan tentang masa depan.” ungkap Ronaldo seperti dilansir dari Football Italia.

“Sekarang saya sudah berusia 36 tahun. Apakah saya bertahan? Itu tidak masalah sekarang. Apa yang terjadi akan menjadi keputusan terbaik.

“Sekarang saya hanya fokus ke Piala Eropa. Saya ingin juara dan saya ingin memiliki pikiran-pikiran positif dari pertandingan pertama sampai pertandingan terakhir.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A Italia hanya di Vivagoal.com