5 Fakta Nomor Terkutuk di Dunia Sepakbola

5 Fakta Nomor Terkutuk di Dunia Sepakbola

Heri Susanto - July 20, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Meski jarang ada yang percaya takhayul, momen ajaib ini nyatanya kerap terjadi di dunia olahraga, tak terkecuali sepakbola. Sejauh ini, tersemat berbagai nomor punggung terkutuk di sebuah klub, dipercaya bakal membawa pemain yang menggunakan selalu apes.

Takhayul dalam sepakbola sejatinya bukan hal yang tabu. Banyak kejadian ajaib yang menyelimuti dunia si kulit bundar. Di Afrika, banyak pertandingan sepakbola yang menggunakan jasa ilmu hitam dan para dukun guna memenangkan pertandingain. Beberapa waktu lalu dalam sebuah turnamen Championnat d’Afrique des nations de football (CHAN) yang dihelat di Afrika, ditemukan kalelawar yang mati di tengah lapanangan pada laga Kamerun Vs Zimbabwe di Stade Ahmadou Ahidjo, Yaounde, Januari lalu.

Kalelawar itu diklaim Zdravko Logarusic, pelatih asal Kroasia yang menangani Zimbabwe. sebagai bagian dari ilmu hitam yang dibuat Kamerun untuk mengalahkan timnya. Pada laga tersebut, Kamerun memang menang dengan skor tipis, 1-0.

Bahkan, di Indonesia, hal yang sama juga kerap terjadi. Tak jarang dalam laga antar kampung (tarkam), sebuah tim percaya jika hasil akhir pertandingan bisa ditentukan via kekuatan magis dukun. Menilik buku Mencintai Sepakbola Indonesia Meski Kusut karangan Miftakhul F.S,  ada kisah unik kala Deltras Siduarjo main di Bandung untuk menghelat laga play-off divisi utama melawan Pelita Jaya.


Baca Juga:


Kala itu, manajer Deltras, Saiful mengangkat telepon dari nomor tak diketahui. Di ujung telepon, ia diminta memakan gado-gado agar timnya menang. Di laga tersebut, Deltras sempat bermain imbang 0-0 terlebih dahulu. Namun, kala gado-gado selesai dimakan, tim asal Jawa Timur itu menang dengan skor meyakinkan, 2-0.

Selain berbagai kisah tersebut, kisah tentang nomor punggung yang dianggap sebagai nomor kutukan di sebuah klub kerap kali menjadi kisah yang menarik untuk dibahas. Siapapun yang menggunakan nomor terlarang itu, karirnya akan biasa saja dan bahkan melempem. Benarkah demikian? Berikut 5 fakta tentang nomor punggung terkutuk di dunia sepakbola.