Fakta-Fakta Menarik Duel Juventus vs Lyon
Sumber: Evening Standard

Fakta-Fakta Menarik Duel Juventus vs Lyon

Fido Moniaga - August 8, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Juventus secara mengejutkan disingkirkan Olympique Lyon dari ajang Liga Champions musim 2019/2020. Dan berikut beberapa fakta yang dirangkum Opta terkait duel tersebut.

Sebelumnya, Juventus harus mengejar ketertinggalan agregat 0-1 saat menjamu Lyon di Allianz Stadium, Sabtu (8/8/2020) dinihari WIB pada lanjutan leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Namun, mengusung misi mencetak dua gol tanpa balas, Juve malah harus kebobolan lebih dulu melalui penalti Memphis Depay di menit ke-8.

Juventus baru bisa membalas pada menit ke-41 lewat sepakan penalti Cristiano Ronaldo. Ronaldo mampu membawa Juventus unggul 2-1 pada menit ke-60. Akan tetapi, hal tersebut belumlah cukup karena secara agregat 2-2, Juve masih kalah produktivitas gol tandang dari wakil Prancis itu.

Berikut fakta-fakta yang tercatat saat duel Juventus vs Lyon berdasarkan rangkuman Opta:

Untuk pertama kalinya, Juventus disingkirkan oleh klub asal Ligue 1 Prancis dari fase gugur Liga Champions. Juve juga jadi tim kedua yang disingkirkan wakil asal Prancis di fase gugur setelah sebelumnya Inter dilibas Marseille pada babak 16 besar musim 2011/2012.

Untuk pertama kalinya, Juventus harus kebobolan gol penalti pada partai kandang Liga Champions. Kali terakhir gawang mereka dibobol melalui sepakan penalti terjadi pada Desember 2009 saat menghadapi Bayern Munchen.

Cristiano Ronaldo jadi pemain tersubur di fase gugur Liga Champions dengan torehan 67 gol. Ia unggul mutlak atas rival utamanya, Lionel Messi yang baru mengemas 46 gol.


Baca Juga:



Cristiano Ronaldo mencatatkan diri sebagai pemain ketiga yang bisa membobol gawang tim yang sama, yakni Lyon dengan tiga klub berbeda (Juventus, Manchester United, Real Madrid). Sebelumnya ada Jorg Butt yang tiga kali merobek gawang Juventus dan Ruud Van Nistelrooy saat bersua Bayern Munich.

Cristiano Ronaldo selalu bikin gol dari tujuh pertandingan kandang terakhir tim yang dibelanya di semua kompetisi, dengan empat diantaranya dari titik putih. Selain itu, Ronaldo juga jadi pemain terbanyak yang mencetak gol dari luar kotak penalti dengan 19 gol sejak musim 2003/2004.

Memphis Depay jadi pemain asal klub Prancis kedua yang punya rentetan terpanjang mencetak gol di Liga Champions, yakni di enam laga beruntun. Sebelumnya ada Edinson Cavani yang bisa membuat gol di tujuh laga beruntun saat membela Paris Saint-Germain.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com